Kamis, 08 November 2018

Budidaya Ikan Mas di Karamba Jaring Apung

A. Persiapan Budidaya

Sebelum melaksanakan penebaran benih ikan mas, yang pertama kali harus disiapkan adalah karamba jaring apung. karamba jaring apung terlebih dahulu disesuaikan ukuran mata jaringnya dengan ukuran benih ikan yang akan di masukan ke jaring. Meneliti kondisi  jaring dan keutuhan jaring. Bila ukuran benih ikan mas 1 kg = 80 – 100 ekor ( 5-8 cm ) maka mata jaring yang dipergunakan adalah 1 inci. Pastikan KJA berada pada posisi aman dan menguntungkan, dengan menempatkan posisi jaring apung ditempat yang aman.


Karamba Jaring Apung di Sungai
Gambar mungkin berisi: langit, pohon, perahu, awan, tanaman, luar ruangan, air dan alam
Karamba Jaring Apung di Waduk

B. Menebar Benih

Padat penebaran untuk KJA ukuran 7x7x3 m dibutuhkan benih ikan mas 125 kg ukuran 5-8 cm. Penebaran benih dilakukan pada malam hari. Pelepasan benih ikan dengan menggunakan metoda aklimatisasi yaitu dengan cara membiarkan kantong plastik benih membuka sedikit. Aklimatisasi dimaksudkan untuk mengadaptasikan benih kedalam tempat yang baru, karena ikan mempunyai keterbatasan kecepatan adaptasi maka benih dibantu agar lebih cepat hingga benih lepas semua.

C. Memberi Pakan

Dikarenakan kepadatan populasi ikan dalam net kolam tinggi maka sudah barang tentu ketersediaan pakan alami tidak memenuhi kebutuhan ikan tersebut. Oleh karena itu perlu diberi pakan tambahan yang berupa pellet dengan gizi tinggi yaitu dengan kandungan protein > 30 %.
Memberi makan ikan mas

D. Memanen Ikan Mas


Setelah benih ikan mas dipelihara selama 2,5 – 3 bulan, maka ukuran ikan menjadi 1 kg = 3-5 ekor. Berdasarkan permintaan pasar biasanya ikan mas ukuran ini yang banyak diminati oleh konsumen pada umumnya. Pemanenan dilaksanakan secara serentak, sebelum ikan dipanen ikan dalam net kolam dipuaskan terlebih dahulu selama satu hari, hal ini maksudnya agar nanti dalam pengangkutan ikan tidak banyak mengeluarkan kotoran.
Cara pemanenan ikan, alat yang digunakan adalah tambang atau bambu. Selipkan tambang atau bambu tersebut di bawah net kolam yang akan dipanen. Kemudian bambu atau tambang tersebut digerakkan mengarah ketepi. Akhirnya ikan akan terkumpul di tepi net. Setelah ikan berkumpul, maka ikan ditangkap secara hati-hati, usahakan ikan jangan sampai terluka, jika ikan terluka maka biasanya ikan tidak tahan diangkut dalam waktu yang relative lama. 

Sumber :
  • https://www.banyudadi.com/pembesaran-ikan-mas-di-kja-jaring-apung/
  • https://www.pertanianku.com/budi-daya-ikan-mas-di-kja/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar